Plh. Bupati Demak Tinjau Pospam Lebaran 2021

Plh Bupati Demak, dr. Singgih Setyono, M.Kes bersama jajaran Forkopimda Demak, para Asisten Sekda beserta kepala OPD terkait lakukan kunjungan dan monitoring ke posko pelayanan dan pengamanan lebaran 2021, Senin (10/05/2021) di enam posko yaitu posko ketupat candi Trengguli, Terminal Demak Kota, Karangawen, Mranggen, Bulusari serta Onggorawe.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengecek kesiapan baik personil, sarana prasarana dan administrasi pendukung pelaksanaan Ops Ketupat Candi Tahun 2021 pada masa pandemi covid-19.

Plh Bupati Demak menyampaikan bahwa keberadaan posko pengamanan dilakukan sebagai bentuk pemberian jaminan keamanan, kenyamanan bagi warga Demak selama menjalankan ibadah puasa dan menikmati lebaran 2021.

Pada kesempatan tersebut, beliau berpesan kepada perwakilan ulama’ agar memberikan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat terkait perayaan lebaran agar tidak diadakan takbir murshal keliling. “Takbir boleh dikumendangkan di masjid maupun mushola, tetapi jangan sampai ada perayaan takbir keliling, “pesannya.

Beliau juga mengungkapkan dari data yang ada di posko Trengguli, tercatat ada dua pemudik yang telah di swab antigen dan hasilnya negatif.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Demak AKBP Andhika Bayu Adhitama menuturkan dari tanggal 10 April sampai dengan 9 Mei 2021 tercatat sudah ada 639 pemudik dan kesemuanya telah dilakukan swab antigen.

“Semua pemudik yang datang langsung diminta oleh petugas untuk di swab. Kalau hasilnya positif, maka akan langsung dikarantina oleh petugas. Apabila hasilnya negatif, tetap harus dilakukan isolasi minimal lima hari sebelum interaksi dengan masyarakat, “tandasnya.

Pihaknya juga menanbahkan bahwa tim gabungan TNI, Polri, Dinkes, Dinhub dan PMI selalu melakukan update data serta melakukan pengecekan di wilayah pedesaan. “Ketika ada pemudik datang langsung didata dan diswab, “jelasnya.

Selain itu juga dilakukan pengetatan pengawasan pada setiap orang yang dinyatakan positif. “Ini sangat penting, agar mereka tidak berkeliaran yang akhirnya akan menyebarkan virus covid-19, “tambahnya.

Selain melakukan monitoring, Plh Bupati beserta jajaran Forkopimda juga menghimbau kepada petugas posko agar tetap waspada, mengikuti protokol kesehatan dan keselamatan dengan selalu menggunakan APD seperti masker dan sarung tangan guna terhindar dari penyebaran covid-19 dalam pelaksanaan tugas dilapangan.

Selanjutnya, beliau beserta rombongan memberikan bingkisan untuk personel Pospam sebagai bentuk dukungan dan motivasi. (prokompim).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *