Bupati Demak Pimpin Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke -114

Bertempat di Lapangan Setda, Kabupaten Demak. Jumat, (20/05/2022) telah berlangsung kegiatan upacara bendera Peringatan Hari Kebangkitan Nasional.

Upacara ini memperingati 114 tahun Kebangkitan Nasional Tahun 2022 yang dilaksanakan secara serentak diseluruh OPD daerah.

Bupati Demak, dr. Hj. Eisti’anah, S.E. bertindak sebagai inspektur upacara. Upacara tersebut juga dihadiri Forkopimda Demak, Pj. Sekda, serta para Kepala OPD di Kabupaten Demak.

Sebagai inspektur upacara, Bupati Demak membacakan sambutan dari Menkominfo.

Dalam sambutan tersebut Menkominfo Johnny G Plate mengajak seluruh ASN dan stakeholder bersama-sama memaknai HKN ini. Sekaligus merefleksikan diri dari pandemi COVID-19 yang telah melanda di seluruh dunia dalam dua tahun terakhir.

Lebih lanjut Johnny G Plate menjelaskan, HKN ini bukan dimaknai seremonial saja, tapi guna memahami esensi sejarah Kebangkitan nasional.

Pada tanggal 20 Mei 1948 Presiden Republik Indonesia, Soekarno menetapkan sebagai hari Kebangkitan nasional di masa itu. (P rokompim).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *